Jumat, 03 Maret 2017

Rekomendasi Kampus Murah Di Jawa Tengah


Tentunya sudah menjadi rahasia umum bahwa jurusan IT merupakan salah satu jurusan terfavorit di Indonesia. Dengan prospek kerja yang menjanjikan mampu menjadi daya tarik utama para lulusan SMA maupun SMK untuk berlomba-lomba memasuki PTN maupun PTS yang menyediakan jurusan tersebut.Namun terkadang biaya kuliah  menjadi faktor yang menjadi pertimbangan utama bagi seorang calon mahasiswa baru dalam memilih perguruan tinggi favorit mereka. Karena tentu saja biaya kuliah tersebut harus sesuai dengan kemampuan finansial dari orang tua. Bahkan banyak calon mahasiswa baru yang harus mengurungkan niat untuk mengenyam pendidikan di jenjang perguruan tinggi karena terbentur oleh biaya kuliah yang cukup tinggi.


Disisi lain, pemerintah  pun sudah berusaha meringankan beban finansial dengan ditetapkannya menetapkan Permendikbud Nomor 73 tahun 2014 tentang penerapan Uang Kuliah Tunggal (UKT) dalam pembayaran selama masa studi di Perguruan Tinggi. Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristek Dikti), Muhammad Nasir pun sudah menjamin bahwa UKT tersebut tidak akan membebani mahasiswa karena pengaturannya sudah disesuaikan dengan kemampuan setiap mahasiswa dan sesuai jurusan yang diambilnya. Namun yang terjadi pada sebagian besar mahasiswa justru sebaliknya, biaya kuliah terkadang membuat mereka harus memutar otak mencari jawaban bagaimana cara kuliah dengan biaya murah.Jangan khawatir, terdapat angin segar untuk Anda yang menginginkan melanjutkan perguruan tinggi, karena saat ini sudah banyak perguruan tinggi swasta yang menawarkan biaya kuliah terjangkau dengan fasilitas yang baik pula. Ingin tau perguruan tinggi bidang IT murah yang ada di Jawa Tengah?Berikut beberapa perguruan tinggi yang bisa kami rekomendasikan untuk kamu :

  • Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto
Salah satu kampus murah di Jawa Tengah ini berada di Jalan HR Boenyamin 708 Purwokerto 53122. Fakultas yang ada di Universitas Jenderal Sudirman ini adalah fakultas Pertanian, Biologi, Ekonomi & Bisnis, Peternakan, Hukum, Teknik, Illmu Sosial dan masih banyak lagi.
Terdapat 2 fakultas teknik yang berhubungan dengan bidang IT, yaitu Teknik Elektro dan Teknik Informasi. Fasilitas yang disediakan adalah sarana prasarana perkuliahan dan laboratorium.

Jika Anda ingin mengetahui biaya pendidikan di Unsoed Purwokerto, berikut ini kami bagikan informasi mengenai rincian biaya yang ditawarkan : 


  • Sekolah Tinggi Elektronika dan Komputer ( STEKOM )

Seperti namanya, perguruan tinggi ini memfokuskan pada disiplin ilmu elektronika dan komputer. Program studi yang dimaksud tersebut adalah Desain Grafis, Manajemen Informatika, Komputerisasi Akuntansi, Teknik Komputer, Teknik Elektronika dan Komputer grafis dengan taraf Diploma dan S1.

Perguruan Tinggi Swasta ini sangat mengutamakan kualitas pendidikan dan memberikan ilmu/keahlian yang berorientasi pada dunia kerja. Dengan slogan “Biaya murah, mutu terjamin”  tentu dapat menjadi daya tarik utama para lulusan SMA/SMK untuk melanjutkan kuliah di PTS ini.
Selain itu, STEKOM juga menyediakan fasilitas yang lengkap seperti komputer, internet, perpustakaan, dan laboratorium elektronika lengkap yang mendukung para mahasiswa untuk lebih maju dan berkembang.Jika Anda ingin mengetahui biaya pendidikan di STEKOM, berikut ini kami bagikan informasi mengenai rincian biaya yang ditawarkan :



  • Universitas Sultan Fatah Demak

Universitas Sultan Fatah (UNISFAT) Demak merupakan perguruan tinggi yg didirikan oleh yayasan sultan fatah demak, dimana ijin penyelenggaraan pendidikan berdasarkan SK dirjend dikti depdiknas depdiknas no.255/D/O/2002.

Fakultas yang dimiliki oleh Universitas Sultan Fatah Demak  ini adalah Fakultas Teknik, Fakultas ilmu ekonomi dan sosial dan Fakultas agama islam. Terdapat 3 fakultas teknik yang berhubungan dengan bidang IT, yaitu Teknik Informatika, Teknik Komputer dan Teknik Elektro.
  • AMIK BSI PURWOKERTO
AMIK BSI PURWOKERTO merupakan PTS berbasis IT yang berada di Purwokerto tepatnya beralamat pada Jalan HR. Bunyamin 106 Pabuaran, Purwokerto Utara, Jawa Tengah 53124, Indonesia. AMIK BSI PURWOKERTO terdapat beberapa jurusan diantaranya Manajemen Informatika dan Teknik Informatika yang masing-masing sudah terkreditasi.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar